![]() |
| Ketua DPRD Kota Jambi Inisiasi Coffee Morning Bersama Wali Kota Jambi, Maulana. |
KabarLemang.com - Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly, menginisiasi kegiatan coffee morning bersama Wali Kota Jambi sebagai langkah awal memperkuat sinergi, silaturahmi, dan kolaborasi antara legislatif dan eksekutif di awal tahun 2026.
Kegiatan tersebut digelar di Rumah Dinas Wali Kota Jambi, Rabu (7/1/2026), dan menjadi forum diskusi santai namun strategis dalam menyelaraskan program pemerintah daerah dengan aspirasi masyarakat. Turut hadir dalam kegiatan itu, Wakil Wali Kota Jambi, Diza Hazra Aljosha.
Kemas Faried menyampaikan bahwa forum ini menjadi ruang bagi DPRD Kota Jambi untuk menyinergikan berbagai aspirasi masyarakat dengan program-program Pemerintah Kota Jambi.
Menurutnya, komunikasi yang terbuka dan berkesinambungan menjadi kunci dalam mendorong kemajuan daerah.
“Di awal tahun 2026 ini, kita memulai dengan langkah yang baik. Sinergitas, silaturahmi, dan kolaborasi menjadi kunci utama dalam menata kemajuan Kota Jambi dan mewujudkan Kota Jambi Bahagia,” ujar Kemas Faried.
Ia menegaskan, sebagai wakil rakyat, DPRD Kota Jambi menerima banyak aspirasi masyarakat yang perlu dikawal agar sejalan dengan kebijakan pemerintah daerah dan memberikan dampak nyata bagi warga.
“Melalui forum seperti ini, aspirasi masyarakat bisa kita sinergikan bersama pemerintah daerah agar pembangunan Kota Jambi semakin baik dan tepat sasaran,” jelasnya.
Selain itu, Kemas Faried juga menegaskan komitmen DPRD dalam menjalankan fungsi pengawasan, termasuk terhadap program-program strategis Pemerintah Kota Jambi seperti program 100 juta per RT yang selama ini menjadi perhatian publik.
“DPRD memberikan dukungan penuh terhadap program pemerintah daerah, namun tetap menjalankan fungsi pengawasan secara terintegrasi bersama masyarakat,” tegasnya.
Sementara itu, Wali Kota Jambi, Maulana, menyampaikan apresiasi atas inisiatif Ketua DPRD Kota Jambi dan dukungan DPRD terhadap program-program pemerintah daerah.
Ia menegaskan bahwa program Kota Jambi Bahagia merupakan program resmi pemerintah daerah yang telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) serta diperkuat melalui peraturan daerah, bukan program personal kepala daerah.
“Saya selaku pihak eksekutif mengucapkan terima kasih atas dukungan DPRD selama ini. Program Kota Jambi Bahagia sudah menjadi RPJMD dan ditetapkan melalui Perda,” ujar Maulana.
Maulana juga menyampaikan bahwa kegiatan coffee morning seperti ini akan dilaksanakan secara rutin sebagai upaya memperkuat komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi antara eksekutif dan legislatif demi kepentingan masyarakat Kota Jambi. (KL)

0 Komentar