Cari Blog Ini

Breaking News

Menjelang Pelantikan Kepala Sekolah, Komisi IV DPRD Kota Jambi Ingatkan Jangan Ada Main Mata

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Jambi, Fahrul Ilmi.

KabarLemang.com
Dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Dinas Pendidikan, Inspektorat, dan pengawas sekolah, Komisi IV DPRD Kota Jambi tak hanya membahas soal seleksi kepala sekolah, tetapi juga menyoroti pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang dinilai masih bermasalah di sejumlah sekolah.

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Jambi, Fahrul Ilmi, mengungkapkan bahwa hasil evaluasi Inspektorat menunjukkan lebih dari 50 persen sekolah di Kota Jambi belum mengelola dana BOS dengan baik dan transparan.

“Inspektorat melihat pengelolaan dana BOS di Kota Jambi masih banyak yang belum baik. Persentasenya lebih dari 50 persen, dan DPRD melihat hal yang sama. Ini harus diperbaiki bersama-sama agar benar-benar berdampak pada dunia pendidikan,” tegas Fahrul.

Ia menjelaskan, salah satu penyebab persoalan ini karena proses pengelolaan dana BOS masih terbatas di tangan segelintir orang.

"Banyak sekolah yang hanya dikelola oleh tiga orang saja: kepala sekolah, bendahara, dan operator. Makanya sering jadi blunder. Kalau melibatkan guru, wakil kepala sekolah, komite, dan masyarakat, hasilnya pasti lebih baik karena lebih transparan,” jelasnya.

Fahrul juga mengingatkan peran penting para pengawas sekolah. Saat ini terdapat 25 pengawas, termasuk 16 pengawas baru dari jenjang PAUD, TK, SD, dan SMP, yang diharapkan ikut aktif mengawasi penggunaan dana BOS agar tepat sasaran.

“Kami ingin pengawas ikut terlibat dalam pengelolaan dana BOS supaya pemanfaatannya maksimal. Dana ini harus digunakan sebaik-baiknya untuk kemajuan sekolah,” ujarnya.

Selain itu, DPRD mendorong agar ke depan sistem pengelolaan dana BOS di Kota Jambi dapat didigitalisasi, sehingga publik bisa mengakses dan memantau penggunaannya secara transparan.

"Sebenarnya data dana BOS bisa diakses publik. Tapi ke depan kalau bisa kita digitalisasi saja, supaya masyarakat bisa melihat apa yang sudah dan akan dikerjakan. Dengan begitu tidak ada lagi prasangka negatif,” tambah Fahrul.

Komisi IV berharap, dengan keterlibatan semua pihak—Dinas Pendidikan, Inspektorat, kepala sekolah, guru, dan komite—pengelolaan dana BOS bisa benar-benar memberikan dampak nyata bagi peningkatan mutu pendidikan di Kota Jambi. (KL)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Kabar Lemang